Rivanda Baroqah Butang dan Jessica Naurah Ibrahim (Foto: SNID) |
semestanews.id - Himpunan Mahasiswa Jurusan S1 Keperawatan baru saja melaksanakan pemilihan Ketua dan Wakil Ketua HMJ untuk periode 2023-2024. Pada pemilihan yang berlangsung pada 7 Maret tersebut secara aklamasi menetapkan Ketua terpilih Rivanda Baroqah Butang dan Wakil Ketua Jessica Naurah Ibrahim.
Sama halnya dengan pemilihan BEM FIKES dan HMJ S1 Kebidanan yang dilaksanakan secara bersamaan, Ketua KPRJ (Komisi Pemilihan Raya Jurusan) Muhaimin Fajar Pasi menyebut pemilihan yang telah dilakukan telah sesuai dengan mekanisme yang telah diatur bersama pada Musyawarah Besar ke-VIII sebagaimana yang tercantum dalam AD/ART organisasi.
Rivanda Baroqah Butang berterimakasih atas dukungan yang telah diberikan sepenuhnya kepada dirinya dan pasangannya dirinya berharap kedepan HMJ S1 Keperawatan mampu mengepakkan sayap lebih tinggi. Bukan hanya itu saja, kedepan dirinya dan pasangannya berharap akan terus dibimbing dan diarahkan oleh para seniornya.
"Adapun Visi Misi HMJ Ilmu Keperawatan 2023-2024 yaitu Mewujudkan HMJ IK UMGO sebagai wadah mahasiswa Jurusan Keperawatan yang Kreatif, Kolaboratif dan Solutif." ungkap Rivanda.
Lebih lanjut dirinya menyampaikan bahwa misi HMJ Ilmu Keperawatan periode 2023-2024 adalah pertama, menjadikan HMJ sebagai wadah penyaluran aspirasi serta pengembangan kreativitas mahasiswa untuk menjaga eksistensi yang mampu unggul secara akademik dan non akademik.
Kedua, mengoptimalisasi tata kelola dan sumber daya manusia HMJ IK UMGO secara kolaboratif. Ketiga, memaksimalkan kontribusi HMJ IK UMGO dalam lingkup internal maupun eksternal baik dari tingkat program studi, fakultas dan Universitas.
Dan terakhir memupuk rasa persaudaraan serta kekeluargaan seluruh pengurus dan anggota HMJ IK UMGO agar tercipta rasa saling memiliki yang kuat.
Adapun Rivanda Baroqah Butang dan Jessica Naurah Ibrahim sendiri merupakan IMMawati Komisariat Faqih Usman yang secara mengejutkan menjadi pasangan perempuan pertama yang memimpin HMJ Keperawatan.